Seiring dengan berjalannya waktu, belajar pun tidak hanya bisa dilakukan dengan buku, tapi juga memanfaatkan teknologi yang semakin canggih. Terlebih lagi, aplikasi belajar anak yang memanfaatkan teknologi memiliki jangkauan ilmu yang lebih luas.

Para pengembang aplikasi atau software juga mulai berlomba-lomba meningkatkan aplikasinya agar menjadi lebih inovatif dan terkesan beda dengan yang lain. Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi yang bersifat edukatif bagus untuk pengembangan kemampuan berpikir anak.

Arti Anak Pada OrangTua Dalam Pandangan Islam

1. Marbel (Mari Belajar)

Marbel merupakan aplikasi edukasi buatan Educa Studio yang menargetkan anak berusia 2 sampai 8 tahun. Anak-anak diharapkan bisa belajar dengan cara yang lebih menyenangkan bersama Marbel. Marbel membuat beberapa aplikasi yang membantu meningkatkan kemampuan belajar anak yang di antaranya adalah:

  • Marbel Belajar Huruf

Memperkenalkan huruf sejak dini kepada anak merupakan salah satu rekomendasi yang baik agar nantinya anak lebih cepat belajar membaca. Tampilan dalam aplikasi ini juga dibuat semenarik mungkin agar anak tidak bosan dan semakin tertarik dan penasaran mempelajari huruf.

Marbel huruf juga dilengkapi dengan banyak mini game agar proses pembelajarannya lebih menyenangkan, seperti tebak huruf, kuis, puzzle dan banyak lagi. Anda dapat mengunduh aplikasi ini melalui Play Store atau App Store.

  • Marbel Belajar Angka

Seperti namanya, aplikasi ini ditargetkan untuk anak yang sedang dalam masa mengenal angka. Selain belajar, Marbel akan mengajak anak untuk bermain beberapa mini game yang secara tidak langsung membuat anak semakin mengenal angka.

Aplikasi ini memanfaatkan gabungan antara gambar, suara narasi, dan animasi yang menarik dalam penyampaian materi di dalamnya. Untuk memilikinya, Anda dapat mengunduhnya di sini.

  • Marbel Belajar Membaca

Setelah anak cukup mempelajari huruf dan mulai mahir membaca, sudah saatnya bagi anak untuk mengenal bacaan dalam kalimat. Agar lebih menyenangkan, Marbel menawarkan cara belajar membaca yang lebih menyenangkan dan interaktif.

Kata-kata dan kalimat dalam aplikasi ini juga termasuk kata-kata yang umum, sehingga mudah dipelajari oleh anak. Fitur suara dan animasinya yang menarik membuat anak semakin mudah dalam belajar. Marbel Belajar Membaca dapat diunduh di Play Store atau App store.

  • Marbel Belajar Berhitung

Setelah anak mengenal angka, yuk ajak mereka belajar berhitung bersama Marbel. Marbel memberikan materi yang sederhana dan mudah dipahami oleh anak dengan tampilan yang menyenangkan. Perhitungan dalam aplikasi ini juga dikemas dalam bentuk yang lebih interaktif.

Sama seperti aplikasi marbel lain, aplikasi ini juga menggabungkan konsep belajar dan bermain serta menggabungkan gambar, suara, dan animasi menarik untuk menyajikan materi. Anda dapat mengunduh aplikasi ini melalui link berikut.

  • Marbel Belajar Buah

Belajar dalam bidang akademis seperti matematika dan bahasa memanglah penting. Namun, belajar tentang berbagai hal di sekitarnya juga tidak kalah penting. Salah satunya adalah mengenal buah-buahan dengan aplikasi marbel belajar buah.

Dengan aplikasi ini, anak bisa mempelajari berbagai jenis buah yang lazim ditemukan di sekitarnya. Tentu saja aplikasi ini dilengkapi dengan banyak mini game yang membuat anak semakin betah. Jika Anda tertarik, Anda dapat mengunduhnya di App store ataupun Play Store.

  • Marbel Belajar Flora dan Fauna

Selain buah-buahan, anak-anak juga sebaiknya diperkenalkan dengan flora dan fauna, seperti nama-nama hewan dan tumbuhan. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan suara-suara hewan yang disesuaikan dengan namanya. Mini game aplikasi ini juga memiliki keseruan tersendiri.

Bagaimana? Menarik bukan? Untuk memilikinya, Anda dapat mengunduh aplikasi Marbel Belajar Flora dan Fauna di sini.

2. Moose Math

Memiliki konsep yang mirip dengan Marbel, Moose Math, aplikasi mendidik anak sejak dini lebih berfokus pada angka dan hitungan matematika sederhana. Aplikasi ini menampilkan pembelajaran di suasana kota yang menyenangkan.

Dengan aplikasi ini, anak-anak diajarkan untuk memecahkan permasalahan dengan matematika. Misalnya, di Mouse Juice Store, anak akan diajarkan untuk menjumlahkan dan mengurangkan angka.

Saat anak berhasil mendapatkan jawabannya, anak akan diberikan hadiah berupa item membangun kota sesuai dengan keinginan anak.

Menghitung sudah bukan hal yang sulit dan menakutkan lagi berkat adanya aplikasi ini. Jika Anda tertarik, Anda dapat mengunduhnya di Playstore atau Appstore.

3. Lagu Anak Indonesia Untuk TK dan PAUD – Educa Studio

Ditargetkan untuk usia 3 tahun keatas, aplikasi ini memiliki judul lagu yang lengkap. melalui lagu-lagu tersebut, kemampuan anak terkait dengan budi pekerti, ilmu pengetahuan alam, huruf, dan angka menjadi lebih baik.

Saat ini, aplikasi serupa masih sangat jarang ditemukan baik di Android maupun iOS. Untuk mendapatkan aplikasi yang masih langka besutan Educa Studio asal Salatiga ini, Aplikasi yang juga sudah tersedia di Android dan iOS dapat Anda unduh di sini.

4. Alien Buddies

Dengan membeli aplikasi seharga 28.000 rupiah, baik melalui appStore iOS, Anda bisa memperkenalkan warna, huruf, dan bentuk kepada anak. Misalnya alien, apakah ia cocok dengan warna biru? Atau dengan pesawat berupa piring?

Dalam aplikasi ini juga terdapat mini game berupa puzzle sederhana. Aplikasi Alien Buddies direkomendasikan untuk anak yang berusia 2-6 bulan. Jangan lupa untuk mengajarkan cara main dan peraturan aplikasi ini sebelum dimainkan, ya!

5. Paket Belajar Lengkap TK & PAUD

Aplikasi yang ditargetkan untuk anak PAUD dan TK ini berisi berbagai modul pembelajaran yang menarik dan interaktif. Tujuannya agar anak tidak cepat bosan.

Anda dapat mengunduh aplikasi ini di Playstore atau Appstore untuk membantu proses belajar anak selama di PAUD dan TK dengan lebih menyenangkan.

6. Kids Brain Trainer

Aplikasi game edukasi prasekolah ini cocok digunakan sebagai sarana belajar membaca, menghitung, atau mencocokkan. Uniknya, game ini juga tidak hanya menyenangkan untuk anak-anak, tapi juga orang dewasa. Dengan tampilan yang interaktif, anak jadi lebih betah belajar.

Aplikasi ini memiliki berbagai fitur menarik yang siap membantu proses pengenalan dasar-dasar pelajaran di TK. Selain itu juga melatih keterampilan dan kemampuan nalar anak.

Materi di dalamnya juga dikemas dalam bentuk permainan, sehingga membuat anak belajar secara tidak langsung. Tertarik untuk memilikinya? Silahkan unduh aplikasi ini di sini!

7. Anak Cerdas

Dengan target usia 6 sampai 12 tahun, aplikasi ini cocok dipakai oleh anak SD. Aplikasi ini terdiri dari berbagai soal latihan yang mengasah otak sekaligus menyenangkan karena tampilannya yang simple. Uniknya, orang tua juga dapat mengawasi proses penggunaan aplikasi ini.

Orang tua dapat mengawasi anak dengan soal-soal yang sudah dikerjakan, sekaligus dapat mengawasi penggunaan smartphone anak. Pasalnya, setiap aplikasi yang dibuka akan selalu tercatat lengkap dengan durasi pemakaiannya. Anda bisa mengunduhnya di sini.

8. Kids Coloring Fun

Banyak pilihan aplikasi atau game yang mengedukasi anak terutama tentang mewarnai. Namun, Kids Coloring fun menjadi salah satu rekomendasi terbaik. Aplikasi ini terbilang cukup lengkap karena terdiri lebih dari 220 lembar mewarnai yang tersusun rapi.

Halaman-halaman kertas ini tersusun dalam sebelas tema. Gambar-gambar yang tersedia pun dapat diwarnai dengan warna-warna yang menarik. Navigasinya yang sangat sederhana membuat anak tidak mudah bosan saat memainkannya.

Aplikasi ini hanya tersedia di situs Amazon. Tapi Anda bisa mengunduhnya secara gratis tanpa biaya apapun sampai artikel ini ditulis tulis. Anda bisa klik link ini untuk mendapatkannya

9. Video Lagu Anak

Dewasa ini, sudah banyak stasiun televisi yang mulai menghilangkan tayangan-tayangan edukatif untuk anak. Padahal, anak-anak juga bisa belajar sesuatu dari lagu yang biasa ia dengar. Untuk itulah, kami merekomendasikan aplikasi Video Lagu anak yang satu ini.

Aplikasi ini memiliki puluhan lagu yang sesuai untuk anak-anak lengkap dengan video dan liriknya sekaligus. Tentu hal ini membuat anak belajar memahami maksud dari lagu tersebut.

10. Lagu Wajib Nasional lengkap dan lirik offline

Menginjak usia SD sudah saatnya bagi anak untuk mulai mempelajari berbagai lagu nasional. Kenapa harus melalui aplikasi ini?

Aplikasi lagu wajib nusantara membuat anak fokus untuk menghafalkan karena sudah dilengkapi dengan lirik. Tentu akan semakin mempermudah proses menghafal anak. Klik link ini untuk mendapatkannya

11. Kids Music Instruments Sound

instrumen audio

Ketika anak tertarik dengan musik tapi usianya belum memungkinkan untuk memegang alat musik, Anda bisa memperkenalkan aplikasi ini kepadanya. Aplikasi Kids Music Instruments Sound dapat membantu memperkenalkan nada dan suara alat musik.

Aplikasi ini memiliki berbagai game alat musik di dalamnya. Mulai dari piano, gitar, sampai drum. Saat anak sudah mulai bisa mengatur dan memainkan musik, sudah saatnya bagi Anda untuk membelikan alat musik sungguhan.

12. Riri Dongeng, Buku Cerita Anak + Audio

Aplikasi ini berisi berbagai judul cerita rakyat, fabel, hingga cerita moral yang penting untuk pendidikan anak. Dengan tampilan yang menarik dan tersedia fitur baca dongeng otomatis, diharapkan anak semakin bersemangat untuk mendengarkan ceritanya.

Aplikasi ini juga menampilkan berbagai animasi dan karakter-karakter yang muncul serta iringan lagu yang menambah suasana cerita jadi semakin seru. Untuk memilikinya, Anda dapat mengunduh aplikasi ini melalui Playstore di sini.

13. World Of Zoo (Laptop)

Untuk mengasah kemampuan berfikir anak, Anda dapat memperkenalkannya dengan aplikasi laptop untuk anak berupa game simulator kebun binatang. World of zoo merupakan salah satu game anak PC yang memungkinkan anak dengan kreatifitasnya membangun sebuah kebun binatang.

Anak juga dapat memanfaatkan fitur “Animal Editor’’ yang memberikan kebebasan kepada anak untuk merubah warna dan pola bulu dari hewan-hewan yang ada di kebun binatangnya. Aplikasi ini sendiri dijual di Amazon dengan harga US$ 17.81.

Anda dapat mengunduhnya di sini. Jika ragu untuk membelinya, Anda dapat mengunduh versi Demo alih-alih yang berbayar.

14. Itzabitza

Saat anak sudah selesai belajar mengeja dan memahami sebuah kata, ajak mereka untuk belajar lagi di aplikasi belajar anak PC yang satu ini. Itzabitza sendiri berguna untuk mengasah kemampuan membaca dengan tantangan menggambar sesuai perintah yang tertulis.

Nantinya, karakter yang ada di dalam game Itzabitza akan berinteraksi dengan karakter yang sudah anak gambar. Jadi, aplikasi ini selain untuk mengasah kemampuan membaca dan memahami perintah, juga untuk belajar menggambar dengan baik. Download untuk windows ada di sini https://store.steampowered.com/app/40200/ItzaBitza/.

15. Coloring Book

Coloring Book bisa jadi salah satu aplikasi edukatif menggambar anak melalui laptop. Anak akan diberi kesempatan mengembangkan kreativitasnya untuk mewarnai objek sesuai dengan keinginan secara virtual. Terlebih lagi aplikasi ini dapat dijalankan di berbagai OS. Mulai dari Windows 7, 8, 10, XP, dan Vista.

Anda dapat coba mengunduhnya di https://coloring-book.en.softonic.com/

16. Game Edukasi Anak Lengkap

Belajar memang sebuah keharusan, tapi jika terus menerus belajar tanpa ada istirahat tidak baik untuk kesehatan. Lalu, bagaimana jika keduanya digabungkan sekaligus?

Anak dapat bermain game dan secara tidak langsung ia juga akan belajar. Sesuai dengan namanya, aplikasi Game Edukasi Anak Lengkap memang memiliki banyak game di dalamnya, sehingga anak tidak akan cepat merasa bosan.

Dewasa ini, teknologi yang semakin canggih juga berimbas pada dunia pendidikan. Dengan campur tangan teknologi, muncul berbagai aplikasi dan game seru yang dapat mengedukasi anak. Dengan begitu proses belajar anak tidak hanya sekedar kaku, tapi lebih santai dan menyenangkan.

Itulah tadi berbagai aplikasi belajar anak yang membuat anak tidak cepat bosan karena memiliki berbagai fitur menarik dan inovatif. Di Prestasi Global, kami juga menggunakan berbagai aplikasi tersebut dalam mengupayakan pembelajaran lebih interaktif dan menyenangkan sesuai kebutuhan anak.

Baca juga : 10 Games Anak Terbaik

Mengapa perlu menggunakan aplikasi belajar pada anak usia dini?

Seiring dengan berjalannya waktu, belajar pun tidak hanya bisa dilakukan dengan buku, tapi juga memanfaatkan teknologi yang semakin canggih. Terlebih lagi, aplikasi belajar anak yang memanfaatkan teknologi memiliki jangkauan ilmu yang lebih luas.

Apa itu Marbel?

Marbel merupakan aplikasi edukasi buatan Educa Studio yang menargetkan anak berusia 2 sampai 8 tahun. Anak-anak diharapkan bisa belajar dengan cara yang lebih menyenangkan bersama Marbel.

Bagaimana agar anak usia dini tidak bosan belajar?

Dengan campur tangan teknologi, muncul berbagai aplikasi dan game seru yang dapat mengedukasi anak. Dengan begitu proses belajar anak tidak hanya sekedar kaku, tapi lebih santai dan menyenangkan.