Setiap surah dalam Al-Qur’an memiliki keistimewaan masing-masing, termasuk surah Al-Falaq dan Surah Al-Baqarah. Kandungan surat Al-Falaq (waktu subuh) secara umum adalah permohonan perlindungan kepada Allah atas berbagai kejahatan dan gangguan makhluk.

Sedangkan surah Al-Baqarah seperti arti namanya (sapi betina) mengandung banyak pelajaran termasuk kisah tentang sapi betina kaum Bani Israil yang diabadikan oleh Allah dalam surah yang terdiri dari 286 ayat tersebut. Seperti surat Al-Falaq, surat Al-Baqarah juga berisi tentang permohonan perlindungan dari gangguan kejahatan makhluk. Seperti apa manfaat dan bagaimana cara membaca atau menulis surat-surat istimewa tersebut?

Bacaan dan Arti Surat Al-Falaq

Bacaan surat Al-Falaq tentu sudah banyak dihafal oleh anak-anak dan orang dewasa. Dikenal sebagai surat Al-Mu’awwidzatain bersama surat An-Nas, maksudnya surat yang diturunkan secara bersamaan oleh Malaikat Jibril kepada Rasulullah saw.

Cara Belajar Membaca dan Menulis Al-Qur’an Surat al-Falaq dan Surat al-Baqarah - Sekolah Prestasi Global

Bacaan surat Al-Falaq dan artinya bisa dilihat sebagai berikut:
Bismillahirrahmanirrahim
qul a’ụżu birabbil-falaq
min syarri mā khalaq
wa min syarri gāsiqin iżā waqab
wa min syarrin-naffāṡāti fil-‘uqad
wa min syarri ḥāsidin iżā ḥasad

Artinya:
Katakanlah, aku berlindung kepada Tuhan yang menguasi waktu subuh (fajar)
Dari kejahatan malam apabila telah datang kegelapan
Dari kejahatan para perempuan penyihir yang meniup di buhul-buhulnya (tali-tali)
Dan dari kejahatan orang-orang yang hasad apabila mereka memiliki sifat hasad (dengki)

Manfaat dan Keutamaan Surat Al-Falaq dan Al-Baqarah

Surat Al-Falaq dan Al-Baqarah sama-sama memiliki manfaat yang utama dan memberikan pahala bila membacanya. Berikut ini beberapa manfaat surat-surat tersebut:

1. Surat Al-Baqarah adalah Puncak dari Surat dalam Al-Qur’an

Dalam hadist yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi disebutkan bahwa Rasulullah bersabda, segala sesuatu di dunia ini memiliki puncak. Di dalam Al-Qur’an yang menjadi puncaknya adalah Al-Baqarah. Di dalam Al-Baqarah ada ayat kursi yang merupakan tuan bagi ayat yang lain. Demikian keutamaan surah yang namanya ditentukan oleh Rasulullah dengan mendapatkan wahyu dari Malaikat Jibril.

Cara Belajar Membaca dan Menulis Al-Qur’an Surat al-Falaq dan Surat al-Baqarah - Sekolah Prestasi Global

2. Surah Al-Falaq dan Al-Baqarah Dijadikan Sebagai Ayat-Ayat Ruqyah

Kedua surat di atas mengandung isi permohonan perlindungan kepada Allah atas segala gangguan kejahatan makhluk. Dalam surat Al-Baqarah misalnya, selain ayat kursi juga 3 ayat terakhir dari surat tersebut dijadikan sebagai bagian dari ayat-ayat ruqyah. Demikian juga surat Al-Falaq juga termasuk surat yang dibacakan untuk ruqyah. Ruqyah sendiri merupakan proses untuk mengusir gangguan jin, kejahatan makhluk hingga penyakit dalam diri manusia dengan menggunakan ayat-ayat Allah. Ruqyah terbagi dua yakni yang bersifat syirkiyyah (syirik) dan yang bersifat syar’iyah (sesuai syariah). Ruqyah syar’iyah inilah yang menggunakan surat Al-Falaq dan Al-Baqarah sebagai salah satu ayat yang harus dibaca secara rutin bersama dengan peningkatan kualitas ibadah.

3. Surat Al-Falaq dan Al-Baqarah Dibacakan Sebelum Tidur

Dalam sebuah hadist disebutkan Aisyah menerangkan bahwa Rasulullah membaca surat Al-Falaq, An-Nas, dan Al-Ikhlas setiap kali akan tidur lalu menyapukannya ke seluruh tubuh dan kepala. Lalu ‘Uqbah bin’ Amir menyebutkan, suatu ketika ia sedang melakukan perjalanan bersama Rasulullah. Di tengah perjalanan mereka tersesat lalu Rasulullah membaca surat Al-Falaq dan beliau meminta Uqbah juga membacanya.

Ayat kursi dan dua ayat terakhir yang ada di dalam surat Al-Baqarah juga menjadi ayat yang dibacakan sebelum tidur. Baik bagi anak-anak maupun orang dewasa, membaca surah Al-Baqarah dua ayat terakhirnya serta ayat kursi akan mencegah gangguan dari kejahatan makhluk.

4. Surah Al-Baqarah untuk Melindungi Rumah dari Gangguan Jin dan Syaitan

Dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi disebutkan bahwa Rasulullah saw bersabda: “Sungguh Allah swt menulis pada kitab selama dua ribu tahun sebelum Dia menciptakan surga dan bumi dan mengirim dua ayat untuk mengakhiri surah Al Baqarah. Maka apabila dua ayat ini dibaca selama tiga malam di dalam rumah, setan tak akan mendekatinya.” (HR Tirmidzi).

Saat Anda baru menempati rumah kosong, sangat dianjurkan membacakan surah Al-Baqarah di dalamnya. Melakukan ruqiyah rumah bisa dilakukan menggunakan bacaan-bacaan surah Al-Baqarah tersebut. Terlebih pada ayat kursi dan dua ayat terakhir seperti yang disebutkan hadist tersebut.

5. Surah Al-Falaq dan Surah Al-Baqarah Menjadi Bacaan Zikir Pagi dan Petang

Manfaat surat Al-Falaq dan Al-Baqarah yang selanjutnya adalah menjadi bacaan zikir pagi dan petang yang dianjurkan. Kumpulan doa-doa masyhur yang terhimpun dalam Al-Matsurat Hasan Al-Banna menjadikan surat Al-Falaq, ayat kursi dan dua ayat terakhir dari surat Al-Baqarah sebagai bacaan zikir pagi petang yang rutin dibaca. Dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Imam Turmudzi disebutkan tentang keutamaan membaca ayat kursi pada setiap pagi dan petang: “Siapa saja di antara kamu yang membaca surat Al-Mu’min 1-3 serta Ayat Kursi pada saat dia bangun pagi maka akan dilindungi sampai sore harinya. Lalu barang siapa yang membacanya pada saat sore hari maka ia pun akan dilindungi sampai pagi hari.” (HR Tirmidzi).

Cara Belajar Membaca dan Menulis Surat Al-Falaq dan Al-Baqarah

Bagi Anda yang belum bisa membaca ayat Al-Qur’an dalam bahasa Arab, sebenarnya bisa saja membaca tulisan bahasa latin. Misalnya surat Al-Falaq latin seperti yang sudah dituliskan di atas bisa dengan mudah langsung dibaca. Namun, tahukah Anda jika membaca Al-Qur’an dalam bahasa Arab memiliki keutamaan dan pahala yang lebih besar. Maka, jika saat ini Anda belum bisa membacanya dengan baik, mulailah mempelajari bagaimana bacaan tajwid dan tahsin surat-surat yang disebutkan di atas.

Surat Al-Falaq walaupun termasuk surat yang pendek dan singkat, tetapi banyak orang yang belum tepat membacanya. Terutama dalam hal tahsin makhrijal huruf dari setiap ayat yang ada di dalam surah tersebut. Pada dasarnya saat Anda membaca ayat Al-Qura’an dengan tertatih pun akan mendapatkan pahala. Namun, kewajiban setiap orang untuk memperbaiki kualitas bacaan tilawahnya. Semakin bagus kualitas bacaannya maka keutamaan pahalanya pun semakin baik. Hal lain yang tak kalah penting, efek manfaat membaca Al-Qur’an baik secara medis maupun dampak keimanannya pun akan semakin terasa jika dibaca dengan kaidah tahsin dan tajwid yang benar.

Bagaimana cara membaca surah Al-Falaq yang benar agar pahalanya lebih utama?

Memperbaiki Bacaan Makhrijal Huruf

Salah satu kesulitan yang paling terlihat saat membaca surat Al-Falaq adalah bacaan makhrijal huruf atau bunyi asal keluarnya setiap huruf yang dibacakan. Mulai dari penyebutan huruf qof di awal ayat, membedakan huruf alif dan ‘ain, penyebutan huruf dza, huruf shad dan sebagainya. Masalah penyebutan huruf yang tidak tepat inilah yang membuat banyaknya bacaan surat Al-Falaq seseorang menjadi tidak tepat.

Memahami Bacaan Qolqolah yang Benar

Surat Al-Falaq pada setiap akhir ayatnya memberikan hukum bacaan qolqolah yang kadang sering salah dibaca banyak orang. Bacaan yang memantul sebagai hukum dari bacaan tersebut. Misalnya pantulan huruf qof di ayat pertama, lalu huruf dal di dua ayat selanjutnya.

Memahami Bacaan Ikhfa

Selain qolqolah dan makhraj, teknik membaca Al-Qur’an lainnya yang perlu secara khusus dikuasai pada surat Al-Falaq ini adalah hukum bacaan ikhfa. Ada banyak hukum ikhfa dalam surat Al-Falaq yang mempertemukan nun mati dengan huruf syin. Pelajari bagaimana bacaan ikhfa yang benar dari pertemuan dua huruf tersebut. Setelah makhraj benar, qolqolah benar, ikhfa benar, maka kualitas bacaannya akan lebih baik.

Bacaan Mad yang Benar

Bacaan mad juga sangat penting Anda perhatikan dalam surah Al-Falaq. Mulai dari ayat pertama hingga terakhir. Mad apa saja dan berapa ketukan panjangnya, ini penting Anda ketahui jika ingin mendapatkan bacaan surah yang lebih baik. Pada surah Al-Baqarah yang lebih panjang secara umum pembaca perlu menguasai kaidah tahsin yang benar, hukum-hukum tajwid hingga jika mampu menghafalkan surah tersebut.

Bagaimana Cara Menulis Surah Al-Falaq dan Al-Baqarah?

Tidak cukup hanya bisa membaca surah dalam Al-Qur’an saja, Anda juga dituntut bisa menulis ayat-ayat yang Anda baca maupun hafal. Cara membaca Al-Qur’an dengan tajwid yang sudah Anda pelajari dengan benar akan semakin mantap jika bisa dituliskan dengan kaidah yang benar. Anda mungkin bukan seorang khathat, tetapi menulis ayat Al-Qur’an tentu saja bernilai kebaikan. Ada beberapa tips jika Anda ingin belajar menulis ayat Al-Qur’an:

Membaca Sambil Menuliskannya

Setelah membaca dengan kaidah tajwid dan makhraj yang benar, maka Anda bisa langsung menuliskannya di kertas dengan mencontoh langsung ayat yang Anda baca. Jika surah Al-Falaq atau Al-Baqarah bisa langsung melihat di Al-Qur’an.

Menghafal dan Menuliskannya

Cara menuliskan surat Al-Falaq maupun Al-Baqarah akan semakin mudah Anda lakukan jika sedang menghafalnya. Menghafal surat Al-Falaq maupun Al-Baqarah tetap harus dengan kaidah tajwid, bacaan mad dan tahsin yang benar. Maka tuliskan dan hafalkan, hafalkan dan tuliskan agar semakin kuat hafalan Anda.

Bagi Anda yang belum terbiasa menulis ayat Al-Qur’an mungkin rangkaian hurufnya terlihat kurang indah dan mungkin tidak sempurna. Teruslah berlatih hingga hurufnya benar dan tepat. Menulis dan membaca Al-Qur’an dengan benar sudah harus dibiasakan sejak kecil. Bagi Anda yang secara langsung merasa sulit untuk mengajarkan anak membaca dan menulis Al-Qur’an dengan baik, bisa memilihkan sekolah yang memiliki visi misi untuk hal tersebut.

Sekolah Prestasi Global menyuguhkan kurikulum pembentukan karakter yang religius untuk setiap jenjang unit pendidikannya. Sejak dari KB, TK hingga SD sudah diajarkan nilai-nilai Al-Qur’an sebagai akhlak, bacaan, hafalan dan kemampuan menulis yang baik. Al-Qur’an adalah bekal hidup anak-anak sepanjang masa hingga mereka dewasa. Bekal terbaik yang perlu diberikan kepada anak agar akhlak mereka tumbuh dengan baik adalah Al-Qur’an. Interaksi yang baik dengan Al-Qur’an akan memberikan nilai kebaikan yang lebih bagi jiwa anak-anak.

Sedangkan orang tua terkadang tidak memiliki waktu yang cukup untuk mengajarkan dan menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an kepada anak, maka pilihan menyekolahkan anak ke lembaga pendidikan seperti Prestasi Global adalah pilihan terbaik untuk Anda. Dimulai dengan mencintai Al-Qur’an, menghafalnya, membacanya, menuliskannya, hingga mengamalkan nilai-nilai kandungan dalam Al-Qur’an akan bisa diimplementasikan pada anak sejak dini. Percayakan pendidikan anak-anak Anda di Sekolah Prestasi Global. Anak-anak akan diajarkan kandungan surat Al-Falaq, bagaimana membacanya dengan benar, membiasakannya sebagai doa dan mengamalkan nilai-nilai kebaikan yang ada di dalam surah tersebut. Termasuk juga surat Al-Baqarah sebagai puncak dari surat dalam Al-Qur’an.

5 Manfaat dan Keutamaan Surat Al-Falaq dan Al-Baqarah

1.Surat Al-Baqarah adalah Puncak dari Surat dalam Al-Qur’an 2.Surah Al-Falaq dan Al-Baqarah Dijadikan Sebagai Ayat-Ayat Ruqyah 3.Surat Al-Falaq dan Al-Baqarah Dibacakan Sebelum Tidur 4.Surah Al-Baqarah untuk Melindungi Rumah dari Gangguan Jin dan Syaitan 5.Surah Al-Falaq dan Surah Al-Baqarah Menjadi Bacaan Zikir Pagi dan Petang

5 Manfaat Membaca Al-Quran di Rumah Secara Rutin

1.Mendapat Pahala Berlipat 2.Menjadi Penawar Penyakit Fisik dan Hati 3.Tidak Akan Sesat dan Celaka 4.Rumah Menjadi Bercahaya 5.Mengusir Setan dari Rumah

5 Cara Menghafal Al Qur'an dengan Cepat dan Mudah untuk Pemula

1. Meluruskan Niat 2. Melaksanakan Sholat Hajat 3. Meneguhkan Keyakinan 4. Meminta doa kepada orang tua 5. Memperbaiki Bacaan