Selama ini proses belajar mengajar di dalam kelas identik dengan guru sebagai pembicara utama dan siswa sebagai pendengar. Alhasil proses belajar mengajar pun terasa monoton. Padahal, metode mengajar turut mempengaruhi hasil dari proses belajar di dalam kelas.
Sebagai fasilitator, guru memiliki peranan yang penting dalam menyajikan materi pembelajaran setiap harinya. Menyampaikan materi dengan metode pembelajaran yang fresh akan menumbuhkan semangat baru bagi siswa dalam mengikuti proses belajar. Lantas, seperti apakah metode belajar yang menarik bagi siswa sekolah dasar? Berikut ulasan lengkapnya.
Inspirasi Metode Mengajar Anti Monoton
Dibanding jenjang pendidikan lainnya, anak usia SD membutuhkan gaya pembelajaran yang lebih bervariatif. Hal ini dikarenakan anak usia sekolah dasar lebih senang bermain. Menerapkan metode pembelajaran yang seru menjadi kunci utama supaya anak usia SD lebih betah mengikuti pelajaran di dalam kelas.
1. Buat Game yang Menarik
Macam-macam metode pembelajaran unik yang pertama adalah dengan menyisipkan game dalam pembelajaran. Pendekatan belajar menggunakan game dapat membuat suasana belajar menjadi lebih hidup. Poin pentingnya adalah menghindarkan murid dari kebosanan setiap harinya.
2. Manfaatkan Teknologi yang Ada
Cara mengajar unik berikutnya adalah dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi. Jika biasanya guru mengajar dengan cara menulis di papan tulis, tidak ada salahnya Anda menggunakan laptop dan proyektor untuk menampilkan materi pelajaran.
Guru dapat menambahkan video pembelajaran yang relevan untuk menarik perhatian dan mengarahkan fokus siswa. Dengan metode menarik semacam ini, proses mentransfer ilmu akan lebih menyenangkan bagi anak usia SD.
3. Tumbuhkan Ketertarikan Siswa dengan Memasukkan Misteri Dalam Pelajaran
Rasa ingin tahu yang besar bisa menjadi celah bagi Anda untuk memancing minat dan ketertarikan siswa pada kelas selanjutnya. Caranya adalah dengan memasukkan misteri pada pelajaran. Di akhir kelas, Anda dapat memberikan clue untuk jadwal mendatang. Cara semacam ini dapat Anda gunakan untuk mengukur seberapa besar mereka menantikan pelajaran selanjutnya.
4. Jangan Mengulangi Bahan Pembelajaran
Mengulangi kata demi kata dari pelajaran bisa jadi hal membosankan. Jika Anda perlu mengulangi materi, akan lebih bijak dengan menggunakan game. Materi serupa yang dikemas dalam bentuk game akan terasa lebih menarik bagi siswa.
5. Jangan Terlalu Serius
Cara mengajar unik selanjutnya adalah dengan menyisipkan humor dan jangan terlalu serius. Terlalu serius dalam menyampaikan materi justru membuat kelas terasa kaku dan siswa bisa merasa tertekan. Guru dapat menyisipkan humor di sela-sela materi pelajaran untuk mengurangi tingkat keseriusan dalam belajar. Selain itu, sifat humor juga dapat digunakan untuk membangun kedekatan antara guru dan murid.
6. Ajak Siswa untuk Praktik
Memberi contoh dalam bentuk tindakan secara langsung akan lebih mudah dipahami dibanding lewat kalimat. Oleh karenanya, Anda bisa mengajak siswa praktik secara langsung untuk menciptakan kelas yang menyenangkan.
Sebagai contoh, Anda dapat mengajak siswa untuk melakukan pengamatan secara langsung terkait pengaruh sinar matahari terhadap pertumbuhan tanaman di lingkungan sekitar sekolah. Jika sudah, mintalah siswa menuliskan hasil pengamatan untuk mengetahui seberapa jauh pemahaman mereka.
7. Ajak Siswa Berdiskusi dan Jadikan Pelajaran Lebih Interaktif
Macam-macam metode pembelajaran berikutnya yang bisa Anda terapkan dalam keseharian adalah dengan mengajak siswa berdiskusi dan menjadikan pelajaran lebih interaktif. Jika umumnya guru menjadi pembicara utama, dalam metode ini Anda dapat melatih siswa untuk mengeluarkan pendapat dengan cara berdiskusi memecahkan masalah.
Kendala dari metode ini adalah tidak semua siswa mau mengeluarkan pendapatnya. Karena itulah guru mempunyai peranan penting untuk memberikan stimulus pada siswa yang kurang aktif. Selain membuat kelas lebih menarik, inspirasi metode belajar semacam ini juga melatih keberanian siswa untuk berbicara di depan umum.
8. Ciptakan Suasana Ruangan yang Berbeda
Suasana ruangan yang itu-itu saja nyatanya turut mempengaruhi tingkat kebosanan siswa. Supaya siswa didik Anda merasakan suasana baru yang lebih menarik, cobalah untuk menciptakan tampilan ruang kelas yang berbeda.
Perubahan kecil yang bisa Anda lakukan adalah dengan menata ulang tempat duduk siswa.Jika selama ini tempat duduk siswa menghadap ke arah papan tulis dan meja guru, Anda bisa menyusunnya secara melingkar ataupun berbentuk U. Meski terlihat kecil, tapi perubahan ini bisa membawa dampak yang cukup signifikan.
9. Coba Metode Mengajar Mobile Teaching
Setiap siswa mempunyai daya tangkap yang berbeda-beda. Ada siswa yang memahami pelajaran dengan mudah, ada pula yang memiliki kendala. Bagi siswa dengan daya tangkap yang kurang baik, proses belajar akan menjadi momok tersendiri.
Sebagai solusi, guru bisa mencoba metode mengajar mobile teaching. Yaitu guru terjun secara langsung untuk membantu siswa memahami pelajaran. Misalnya dalam pelajaran matematika, guru bisa menjelaskan ulang pada siswa terkait penggunaan rumus terkait. Selain membantu siswa dalam memahami pelajaran, metode pembelajaran ini bisa membuat siswa lebih relax.
10. Hubungan Materi Dengan Kehidupan Sehari-Hari
Menghubungkan materi pelajaran dengan kehidupan sehari-hari bisa jadi inspirasi metode belajar yang menyenangkan bagi siswa. Menggunakan kehidupan sehari-hari sebagai contoh dalam materi dapat memberikan pemahaman yang lebih terkait alasan mengapa mereka harus mempelajarinya. Melalui metode pembelajaran seperti ini dapat membantu siswa menemukan korelasi dari ilmu yang mereka pelajari di sekolah dan penerapannya di dunia nyata.
11. Out Of The Box
Kegiatan belajar mengajar tidak harus berada di dalam kelas. Pembelajaran bisa dilakukan dengan cara-cara menarik di luar kelas tanpa mengurangi esensi dari sekolah itu sendiri. Guru bisa mengagendakan kunjungan lapangan untuk siswa sekolah. Selain kunjungan lapangan, guru bisa menyusun jadwal pembelajaran di luar ruangan.
Pembelajaran semacam ini bisa dibilang lebih efektif, sebab siswa pun terlibat secara langsung dalam materi pelajaran. Dengan penyampaian yang kreatif, siswa akan merasa lebih bersemangat dan tertarik mengikuti pelajaran. Supaya lebih seru, Anda bisa mengajak siswa belajar sembari menggambar.
12. Jalin Interaksi dan Berikan Perhatian Pada Semua Siswa
Pada dasarnya setiap anak terlahir dengan kemampuan masing-masing. Setiap anak memiliki talenta di bidang yang berbeda-beda. Tapi, dibanding siswa yang pasif, kadang kala guru lebih banyak memberikan perhatian pada siswa yang aktif dan pintar.
Nah, supaya kegiatan belajar mengajar terasa lebih menarik dan seru, guru dapat memulainya dengan memberikan perhatian sama rata kepada setiap siswa. Sekilas terlihat sepele, tapi dengan perhatian yang merata inilah siswa akan merasa memiliki kesempatan yang sama dan tidak diperlakukan berbeda. Dengan begitu, siswa akan lebih berani dalam mengekspresikan diri dan pendapatnya selama mengikuti proses belajar di dalam kelas.
Pentingnya Metode Pembelajaran yang Menarik
Mutu pendidikan yang baik menjadi kunci utama dalam menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas. Dalam hal ini institusi pendidikan menjadi elemen penting yang harus di update dari waktu ke waktu.
Metode pembelajaran turut mempengaruhi penyampaian materi dari guru pada siswa. Metode belajar yang kurang menarik dapat menurunkan minat siswa dalam mengikuti pelajaran. Oleh karenanya penting untuk menemukan macam-macam metode pembelajaran baru yang lebih kreatif dan inovatif. Menerapkan metode pembelajaran yang tepat dan mudah dipahami akan membantu siswa dalam memahami materi pelajaran.
Untuk itu, sekiranya tenaga pendidik juga institusi pendidikan dapat merencanakan metode pembelajaran yang lebih fresh bagi siswa didiknya. Sehingga setiap siswa mendapatkan hasil secara optimal dan mampu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Metode belajar yang efektif tidak semata-mata berorientasi pada angka. Tapi, juga perkembangan siswa didik secara mental dan emosional. Melalui metode belajar yang menarik dengan melibatkan siswa di dalamnya akan membantu mereka untuk tumbuh percaya diri dalam menyampaikan pendapat dan menghadapi dunia luar nantinya.
Cara belajar yang kreatif tidak harus diterapkan setiap hari. Anda bisa menggabungkan cara kreatif ini dengan metode mengajar konvensional seperti yang kita kenal sekarang ini. Guru dapat memberikan penjelasan di depan kelas lalu membentuk siswa ke dalam kelompok-kelompok dan mengajak mereka berdiskusi untuk memahami materi yang telah disampaikan.
Berikan pula kesempatan pada siswa untuk menanggapi pertanyaan ataupun pendapat dari teman mereka. Namun, guru harus tetap menjaga kondusifitas dari kelas.
Mengajar unik semacam ini tidak hanya untuk tingkat sekolah dasar saja. Untuk jenjang pendidikan yang lebih tinggi seperti SMP, SMA bahkan kuliah pun diperlukan kreativitas dan inovasi dalam penyampaian materi.
Nah, itulah beberapa inspirasi metode mengajar yang unik dan kreatif untuk siswa di sekolah. Meskipun sekolahan merupakan institusi pendidikan yang mencetak generasi anak bangsa, namun peranan orang tua pun sangat diperlukan.
Orang tua bisa menerapkan metode pembelajaran menarik ini selama mengajari buah hati belajar di rumah. Dengan adanya pendampingan dari orang tua, anak akan semakin mudah dalam memahami dan menyerap pelajaran. Untuk metode belajar di rumah, orang tua dapat menambahkan beberapa aspek yang memang dirasa penting.
Orang tua bisa mengajak anak untuk belajar bersama teman-teman sebaya supaya minat belajar mereka lebih besar. Jangan lupa untuk mengajak anak berinteraksi dengan baik dan memastikan mereka telah siap untuk belajar.
Kesiapan anak untuk belajar menjadi hal yang harus diperhatikan. Sebab, anak yang berada dalam kondisi tidak siap belajar akan lebih sulit untuk berkonsentrasi.
Sebagai tambahan, orang tua juga dapat menerapkan metode pembelajaran tentang manajemen waktu. Dengan begitu, buah hati Anda bisa lebih disiplin. Ajari mereka untuk memahami kapan mereka harus belajar, kapan bermain, dan kapan harus beristirahat.
Metode pembelajaran unik yang yang dilakukan di rumah tidak semata-mata membantu anak memahami materi saja. Namun, juga menjadi cara bagi orang tua dalam mengenali bakat dan minat anak. Di sela-sela mempelajari materi pelajaran di sekolah, Anda bisa mengajak buah hati melakukan kegiatan-kegiatan yang menarik. Seperti membaca, menggambar, menulis, belajar tentang IT, memasak, berkebun, dan lain sebagainya.
Melalui kegiatan-kegiatan tersebut, Anda bisa tahu dimanakah minat terbesar putra putri Anda. Dengan begitu, minat dan bakat mereka akan lebih mudah terdeteksi. Mengenali bakat dan minat anak sejak dini akan memudahkan Anda dalam mengarahkan anak kedepannya nanti. Sehingga Anda akan lebih mudah memilihkan sekolah mana yang cocok bagi buah hati Anda kelak. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.
Sebutkan 5 metode pembelajaran yang seru!
1. Buat game yang menarik 2. Manfaatkan teknologi yang ada 3. Tumbuhkan ketertarikan siswa dengan memasukkan misteri dalam pelajaran 4. Jangan mengulangi bahan pembelajaran 5. Jangan terlalu serius
Bagaimana metode mengajar mobile teaching?
Setiap siswa mempunyai daya tangkap yang berbeda-beda. Ada siswa yang memahami pelajaran dengan mudah, ada pula yang memiliki kendala. Bagi siswa dengan daya tangkap yang kurang baik, proses belajar akan menjadi momok tersendiri. Sebagai solusi, guru bisa mencoba metode mengajar mobile teaching. Yaitu guru terjun secara langsung untuk membantu siswa memahami pelajaran. Misalnya dalam pelajaran matematika, guru bisa menjelaskan ulang pada siswa terkait penggunaan rumus terkait. Selain membantu siswa dalam memahami pelajaran, metode pembelajaran ini bisa membuat siswa lebih relax.
Apa Pentingnya Metode Pembelajaran yang Menarik?
Mutu pendidikan yang baik menjadi kunci utama dalam menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas. Dalam hal ini institusi pendidikan menjadi elemen penting yang harus di update dari waktu ke waktu. Metode pembelajaran turut mempengaruhi penyampaian materi dari guru pada siswa. Metode belajar yang kurang menarik dapat menurunkan minat siswa dalam mengikuti pelajaran. Oleh karenanya penting untuk menemukan macam-macam metode pembelajaran baru yang lebih kreatif dan inovatif. Menerapkan metode pembelajaran yang tepat dan mudah dipahami akan membantu siswa dalam memahami materi pelajaran. Untuk itu, sekiranya tenaga pendidik juga institusi pendidikan dapat merencanakan metode pembelajaran yang lebih fresh bagi siswa didiknya. Sehingga setiap siswa mendapatkan hasil secara optimal dan mampu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Metode belajar yang efektif tidak semata-mata berorientasi pada angka. Tapi, juga perkembangan siswa didik secara mental dan emosional. Melalui metode belajar yang menarik dengan melibatkan siswa di dalamnya akan membantu mereka untuk tumbuh percaya diri dalam menyampaikan pendapat dan menghadapi dunia luar nantinya. Cara belajar yang kreatif tidak harus diterapkan setiap hari. Anda bisa menggabungkan cara kreatif ini dengan metode mengajar konvensional seperti yang kita kenal sekarang ini. Guru dapat memberikan penjelasan di depan kelas lalu membentuk siswa ke dalam kelompok-kelompok dan mengajak mereka berdiskusi untuk memahami materi yang telah disampaikan. Berikan pula kesempatan pada siswa untuk menanggapi pertanyaan ataupun pendapat dari teman mereka. Namun, guru harus tetap menjaga kondusifitas dari kelas.